Semarang, intelmedia.co.id – Kapolres Boyolali AKBP Muhammad Yoga masih menjalani perawatan intensif di RS Tlogorejo, Semarang, setelah mengalami kecelakaan yang menewaskan ajudan dan sopirnya. Kondisi Yoga masih diliputi trauma akibat insiden tersebut.
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Artanto menyampaikan harapannya agar Kapolres Boyolali segera pulih. “Semoga beliau cepat segera sehat kembali,” ungkap Artanto, Rabu (2/10/2024).
Untuk mengusut tuntas penyebab kecelakaan, Ditlantas Polda Jawa Tengah menurunkan tim Traffic Accident Analysis (TAA). Berdasarkan pemeriksaan awal, truk yang terlibat kecelakaan diduga mengalami over dimensi and over loading (ODOL), yang menjadi salah satu faktor kecelakaan.
Artanto menjelaskan bahwa investigasi lebih lanjut masih berlangsung untuk memastikan apakah ada unsur tindak pidana dalam kasus ini. “Saya belum berani menyampaikan lebih, nanti akan ada press rilisnya,” tambahnya.
(Mar)