Peduli Sesama, Kapolsek Maja Berikan Santunan dan Bantuan Sembako Untuk Keluarga Korban Penemuan Mayat

Berita Polisi57 Dilihat

Majalengka, intelmedia.co.id – Dalam upaya memberikan perhatian dan kepedulian kepada keluarga korban, Polsek Maja Polres Majalengka Polda Jabar menggelar kegiatan sosial berupa pemberian bantuan paket sembako kepada keluarga korban penemuan mayat di Blok Sukamaju, RT 004 RW 002, Desa Paniis, Kecamatan Maja, Kabupaten Majalengka.

Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto melalui Kapolsek Maja Polres Majalengka, AKP Kenedi Joko Lelono, menjelaskan bahwa penemuan mayat korban, bernama Sarah binti Aslimah (55), warga Blok Sukamaju, Desa Paniis, pertama kali dilaporkan oleh seorang warga bernama Domo bin Darja, yang saat itu sedang memancing di lokasi.

Kapolsek Maja menambahkan, menurut keterangan suaminya, Robani, korban sebelumnya meninggalkan rumah pada 27 Januari 2025 untuk mencari barang rongsokan dan tidak kembali. Setelah lima hari melakukan pencarian, korban akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

“Menurut hasil pemeriksaan medis oleh dr. Haura Khoerunnisa Badriarti dari Puskesmas Maja, ditemukan luka terbuka di dahi kiri serta luka lecet di dahi kanan. Namun, tidak ada indikasi kekerasan dan korban diperkirakan telah meninggal lebih dari 24 jam, diduga akibat tenggelam,” jelas Kapolsek.

Pihak keluarga menerima kejadian ini sebagai musibah dan menolak dilakukan autopsi. Jenazah korban telah dimakamkan di pemakaman umum Blok Sukamaju, Desa Paniis.

Setelah pemakaman, Polsek Maja Polres Majalengka menunjukkan empati dan kepedulian terhadap keluarga korban. Kapolsek Maja memimpin langsung kegiatan pemberian bantuan paket sembako, yang diterima oleh suami korban, Robani, dengan didampingi Kepala Desa Paniis dan anggota Polsek Maja. Bantuan sembako yang diberikan antara lain beras, air mineral, minyak goreng, gula, kopi, teh, mie instan, dan makanan lainnya.

“Melalui pemberian santunan dan paket sembako ini, kami berharap dapat sedikit meringankan beban keluarga korban,” kata Kapolsek Maja, AKP Kenedi Joko Lelono, yang juga menyampaikan rasa prihatin atas musibah yang menimpa keluarga almarhumah.

Sementara itu, Kepala Desa Paniis, Sdr. Salmon, mengapresiasi langkah cepat Polsek Maja dalam menangani kejadian ini dan memberikan bantuan kepada masyarakat.

“Kehadiran Polri di tengah masyarakat tidak hanya sebagai pengayom, tetapi juga sebagai pelayan dalam situasi darurat seperti ini. Kami sangat berterima kasih atas perhatian yang diberikan kepada warga kami,” ujarnya.

(Fjr)