Polsek Gunung Jati Polres Ciko, Apel Siaga Antisipasi Berandalan Bermotor

Berita Polisi204 Dilihat

Cirebon Kota, Intelmedia.co.id

Bertempat di wilayah hukum Polsek Gunung Jati telah berlangsung Kegiatan antisipasi aksi berandalan bermotor diwilayah Hukum Polsek Gunung Jati, sebagai penanggung jawab Kapolsek Gunung Jati AKP ABDUL MAJID, S.H., Minggu (28/02/2021) sekira jam 17.00 wib.

Kegiatan antisipasi aksi berandalan bermotor diwilayah Hukum Polsek Gunung dipimpin oleh Piket Pawas Kanit Patroli IPDA PURWANTO dan didampingi oleh 4 Anggota Personil siaga satfung Polsek Gunung jati.

Kapolres Cirebon Kota AKBP IMRON ERMAWAN, S.H. S.I.K. M.H. Melalui Kapolsek Gunungjati menjelaskan, “Giat antisipasi dengan melaksanakan patroli mobaile dengan sasaran kegiatan  yaitu aksi berandalan bemotor, serta patroli secara hunting Jalur rawan potensi konflik sosial/aksi tawuran antar warga. Jalur utama dan perbatasan wilayah hukum Polsek Gunung jati. Tempat-tempat warga masyarakat yg sedang nongkrong, dan diberikan arahan untuk membubarkan diri guna antisipasi aksi berandalan bermotor. Serta warga masyarakat yang sedang nongkrong-nongkrong, agar segera untuk membubarkan diri,” jelas AKP ABDUL MAJID, S.H.

“Route yang dilalui Mako Polsek Gunung Jati – Jl. Sunan Gunung Jati – Perbatasan wilayah hukum Polsek Gunung Jati – kembali ke Mako Polsek Gunung Jati. Selama kegiatan berlangsung berjalan dengan lancar, aman dan kondusif,” pungkas IPTU NGATIDJA, S.H. M.H. Kasubbag Humas Polres Cirebon Kota.

(Fjr/hms)