Peringati Hari Jadi Kota Banjar, Walikota Banjar Bersama Kapolres Banjar Polda Jabar, Dandim 0613/Ciamis dan  Forkopimda

Berita Polisi157 Dilihat

Banjar, Intelmedia.co.id

Peringati Hari Jadi Kota Banjar, Walikota Banjar Bersama Kapolres Banjar Polda Jabar, Dandim 0613/Ciamis dan  Forkopimda Woro-woro Imbauan Protokol Kesehatan dan Bagikan Makanan Serta Masker, Minggu (21/2/2021).

Kapolres Banjar Polda Jabar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. Mengikuti rangkaian peringatan hari Jadi Ke-18 Kota Banjar dilanjutkan dengan edukasi warga Tentang disiplin Protokol Kesehatan.

Dengan menggunakan kendaraan Dinas Public Address Walikota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih,M.Si., bersama Wakil Walikota Banjar, H. Nana Suryana,S.Pd., Kapolres Banjar dengan didampingi oleh seluruh Forkopimda berkeliling di Jalan Protokol Kota Banjar untuk ingatkan warga disiplin 5M.

Selain itu, Woro-woro skala besar ini merupakan bentuk kekompakan dan sinergi yang kuat antara pemerintah Kota Banjar dengan Forkopimda dalam upaya memutus mata rantai penularan Covid-19 di Kota Banjar. Dengan menggunakan pelantang suara secara bergantian melakukan himbauan dan ajakan kepada seluruh elemen masyarakat Kota Banjar untuk disiplin melaksanakan 5M, yaitu Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan, Menghindari kerumunan dan mengurangi Mobilisasi.

Disela-sela kegitan ini juga dibagikan makanan dan masker gratis bagi warga di jalan yang dilalui. Makan gratis merupakan agenda rutin yang dilakukan oleh pemerintah Kota Banjar di setiap peringatan Hari Jadi Kota Banjar.

Namun, di masa pandemi seperti saat ini, kegiatan makan gratis dilaksanakan dengan konsep yang berbeda. Setiap OPD membagikan makanan di wilayah-wilayah yang telah ditentukan oleh Panitia Peringatan Hari Jadi Ke 18 Kota Banjar.

Menurut Dinas KUKMP sebagai koordinator acara ini, “Lebih dari 4000 nasi Kotak dibagikan kepada kaum duafa, Pondok pesantren, petugas parkir dan abang becak,” ujarnya.

Setelah kegiatan tersebut Kapolres Banjar Polda Jabar mengatakan pihaknya mengikuti kegiatan rangkaian peringatan Hari Jadi Kota Banjar ke-18, bersama Walikota dan seluruh Forkopimda Kota Banjar.

Ditempat terpisah Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Erdi A. Chaniago, S.I.K., M.Si., mengatakan, “Ini sebagai bentuk sinergitas kami, Forkopimda Kota Banjar Kompak, terutama dalam menangani Covid-19.” tutup Kabid Humas Polda Jabar.

(Herly/hms)