Kapolsek Seltim Polres Ciko, Tanggapi Dengan Cepat Keluhan Warga, Adanya Oknum Yang Sebar Proposal THR ke Toko-Toko di Wilayahnya

Cirebon Kota, Intelmedia.co.id

Adanya informasi dari warga masyarakat khususnya para pelaku usaha yaitu toko-toko yang berada di wilayah hukum Polsek seltim Polres Cirebon kota diantaranya di jalan Pekalangan, jalan Pekalipan, jalan Karanggetas maupun di Jalan Kebon balok. Dimana telah beredar selembar surat yang mengatas namakan suatu kelompok dengan maksud dan tujuan untuk meminta THR dengan cara mendatangi secara berkelompok, dengan jumlah antara 7 sampai 10 orang. Menindaklanjuti informasi dari pada masyarakat tersebut Kapolsek Seltim KOMPOL Drs. DIDI SUWARDI. Segera memerintahkan bhabinkamtibmas Kelurahan pekalangan untuk melakukan sambang patroli dan himbauan untuk melaporkan Setiap kejadian yang dialami oleh masyarakat, Jumat (07/05/2021) jam 16.00 wib.

Kapolres Cirebon Kota AKBP IMRON ERMAWAN, SH. S.I.K. M.H melalui Kapolsek Seltim menjelaskan, “dalam kesempatan sambang hari ini Bhabinkamtibmas Kel Pekalangan Aipda Diky Yulianto, SH melaksanakan giat Sambang DDS ( Door to Door System ). ke toko-toko di wilayah Pekalangan. Hal ini, bersamaan dengan adanya informasi warga masyarakat, adanya masyarakat yang memaksa meminta THR ke toko-toko dan sudah ada yang menjadi korban inisial toko (H),” ucapnya.

Masih kata kapolsek, “Hal ini menjadi kerawanan akan harkamtibmas dan menimbulkan rasa cemas para pelaku usaha. sehingga dalam sambang ini bhabinkamtibmas memberikan himbauan dan edukasi kepada warga agar senantiasa memberikan informasi kepada polisi melalui bhabinkamtibmas,” jelas KOMPOL Drs. DIDI SUWARDI.

Selain itu dalam sambang ini, “bhabinkamtibmas memberikan himbauan agar masyarakat menerapkan protokol kesehatan diantaranya melaksanakan 5 M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, mengurangi mobilisasi dan menghindari kerumunan),” imbuh kasubbag humas polres cirebon kota.

“Dengan penuh kekeluargaan dan keharmonisan seperti yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas Kel Pekalangan Aipda Diky Yulianto, SH maka akan tumbuh rasa percaya diri saling memiliki, akhirnya akan dapat mencegah segala bentuk gangguan kamtibmas,” jelas IPTU NGATIDJA. SH.MH Kasubbag Humas Polres Cirebon Kota.

(Fjr/hms)